Untuk menghindari dan meminimalisir dampak dari kegagalan struktur, maka penting untuk mengetahui kondisi struktur bangunan eksisting. Dan salah satu metode terbaik untuk mengetahui kondisi struktur bangunan adalah dengan malakukan audit struktur.
Audit struktur bangunan adalah proses pemeriksaan dan evaluasi terhadap kekuatan, keamanan, dan kelayakan bangunan atau gedung. Bertujuan untuk menilai kondisi struktur, melakukan identifikasi potensi masalah keamanan dan kelayakan bangunan yang dapat membahayakan penghuni atau pengguna bangunan, serta memberikan rekomendasi untuk perbaikan atau perawatan yang diperlukan.
Manfaat dari Audit Struktur adalah menjamin bahwa bangunan memenuhi standar teknis dan peraturan yang berlaku juga optimalisasi penggunaan sumber daya dengan memastikan efisiensi energi dan pemeliharaan bangunan.
PT. HESA LARAS CEMERLANG | |||||
---|---|---|---|---|---|
Dokumentasi Kegiatan Tahun 2021 |
Nama Pekerjaan:
Assessment Struktur Gedung DJKN
Waktu:
Agustus 2o21
Klien:
LEMTEK UI
Tujuan Pekerjaan:
- Memberikan informasi mengenai kondisi eksisting gedung, melalui kegiatan observasi visual dan pengujian di lapangan.
- Memberikan informasi mengenai kondisi gedung ketika diberikan beban rencana melalui kegiatan analisis struktur.
- Memberikan rekomendasi terkait dengan perkuatan struktur eksisting apabila gedung tersebut tidak memenuhi kapasitas yang diperlukan.
- Menyusun dokumen Detailed Engineering Design (DED) perkuatan struktur untuk memenuhi kapasitas yang diperlukan.
Ruang Lingkup Pekerjaan
- Pemeriksaan struktur lapangan dan laboratorium
- Analisis struktur
- Pembuatan Rekomendasi
- Penyusunan DED
PT Hesa Laras Cemerlang
Komplek Rukan Mutiara Faza RB 1
Jl. Condet Raya No. 27, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Indonesia
Email: kontak@hesa.co.id
Telp: (021) 8404531
Mobile : 0811 888 9409
Whatsapp : Silahkan klik lambang whatsapp di bagian paling bawah halaman ini
Atau tinggalkan pesan dibawah ini:
Tinggalkan Pesan